Movi T17, Layar 4 Inci Plus Dual On GSM

Konsep disainnya mewah dan elegan, ponsel ini sudah menyematkan layar lebar berdiagonal 4 inci. Display sentuh 4 inci miliknya yang beresolusi 320x480 piksel (HVGA) dilindungi oleh flip cover, yang selalu membuatnya terhindar dari kotor. Untuk digunakan menjelajah alam maya pun, tampilan layarnya bisa diandalkan, nyaman dan ergonomis.


Untuk ukuran bodi Movi T17 yaitu 110x60,5x12,5 mm, cukup slim namun agak lebar mengikut komposisi layarnya. Memang, layar Movi T17  masih berjenis resistif, bukan kapasitif. Namun, seperti dibilang tadi, diklaim cukup nyaman digunakan untuk menampilkan halaman browser, facebook-an, chatting serta menonton film.



Ponsel Movi T17 mendukung jaringan dual band GSM, dua slot SIM card, yang bisa aktif bersamaan (dual on). Hanya saja, untuk akses data sebatas mengandalkan jalur GPRS saja, tanpa dukungan 3G. Untuk buka-buka situs wap dan xHTML tercatat cukup mumpuni.



Fitur-fiturnya pun tak berlebihan, dimana kamera hanya kelas VGA. Tapi, fasilitas player MP3, pemutar video, radio FM telah dimilikinya. Pun slot penyimpanan data ekspansi berjenis microSD (up to 4GB). Kemudian ada Bluetooth, port kabel data dan audio jack 3,5mm.


Spesifikasi:
Jaringan: Dualband GSM (900/1800 MHz) & Dual SIM; Dimensi: 110×60.5×12.5mm; Layar: 4.0 inci, TFT Resistive Touchscreen, HVGA (320×480 piksel); Transfer data: GPRS; Kamera: VGA; Memori eksternal: microSD up to 4GB; Messaging: SMS, MMS; Konektivitas: Bluetooth, kabel data, audio jack 3.5mm; Browser: WAP; Fitur lain: Polifonik (MP3), MP3/MP4 player, radio FM,  Facebook, Twitter, Yahoo messenger, Calendar, calculator, alarm, speakerphone; Baterai: Lithium-ion

Harga berkisar Rp 456.900
 

Copyright © HANDPHONE TERBARU Design by O Pregador | Blogger Theme by Blogger Template de luxo | Powered by Blogger